Masmoe—Ingat ikan gurami, ingat kuliner khas nusantara dong, ya! Nah, kali ini Anda akan tahu lebih banyak soal peluang usaha budi daya gurami. Mengapa? Selain karena jumlah permintaan pasar yang cukup tinggi, ikan gurami juga menjadi salah satu ikan dengan harga yang cukup ekonomis penting dalam subsector budi daya perikanan, terutama pada air tawar.
Jika Anda baru sekadar menggemari olahan ikan gurami, kini tak ada salahnya bila Anda terjun langsung mengelola budi daya ikan gurami ini. Kenapa demikian? Bagi pemula, ikan ini cenderung bersahabat, sebab pemeliharaannya juga cukup mudah. Makanya, tak heran jika ikan gurami disebut-sebut sebagai satu dari lima belas komoditas ikan yang membantu peningkatan produksi dan pendapatan kaum petani. Dengan harga yang relatif terjangkau masyarakat, tak salah bila peluang usaha budi daya gurami ini Anda kelola di pedesaan. Menguntungkan lho!
Beberapa hal lain yang perlu Anda tahu tentang peluang usaha budi daya gurami ini pada sisi ekonominya. Harga jual ikan gurami di atas ikan jenis air tawar lainnya. Peluang pasar ikan gurami juga terbuka lebar, dengan tingginya permintaan pasar dan kecukupan bahan untuk pemenuhan kebutuhan butuhkanp gurami ini sendiri.
Lebih unggulnya lagi, gurami dapat diperjualbelikan mulai dari berbagai ukuran, seperti dari ukuran benih, ukuran konsumsi, hingga ukuran induk untuk kebutuhan perkawinannya. Berasal dari jenis ikan omnivore, gurami memberikan kemudahan kepada pengelola budi daya dalam segi pakannya. Dedaunan ialah pakan yang sangat mudah dan cocok disodorkan kepada ikan jenis ini.
Tak hanya sampai disitu saja. Bahkan, keuntungan Anda bila membudidayakan gurami ini juga dapat Anda temukan dari upaya pemeliharaannya. Gurami dapat bertahan hidup di perairan tergenang. Cocok untuk berbagai lingkungan serta media budi daya. Pembenihan ikan gurami juga cukup mudah. Itu tadi jika kita bicara proses, untuk kualitas sendiri, gurami memiliki kelezatan yang hakiki pada dagingnya. Kesat, adalah salah satu pemantik selera masyarakat akan ikan air tawar satu ini.
Jual beli ikan gurami sudah lama dilakukan. Kegiatan ini mendatangkan keuntungan dari selisih harga antara pembudidaya dengan pembeli sebesar delapan ribu rupiah hingga sebelas ribu rupiah. Seperti yang kita tahu, Anda barang kali sudah tidak asing dengan perolehan harga pasar ini, bahwa ikan gurami setara kelas pedagang perantara saja 24ribu rupiah hingga 27ribu rupiah perkilogram-nya. Sementara untuk harga yang diberlakukan untuk konsumen umum sekitar 16ribu rupiah hingga 18ribu rupiah.
Meski harus dikurangi dengan biaya transportasi, pengepakkan, dan lain-lain, pedagang perantara hanya mendapat keuntungan sekitar empat ribu atau lima ribu rupiah. Namun jangan salah! Keuntungan ini sudah cukup besar dibanding keuntungan dengan menjual kembali jenis ikan tawar lainnya. Maka, Anda sebagai pembudidaya juga berperan untuk memudahkan pedagang dalam mendapatkan pasokan ikan dan keuntungannya.
Kini, apakah Anda sudah siap membudidayakan gurami untuk menangkan peluang usaha budi daya gurami? Segera persiapkan hal-hal dasarnya, lalu budi daya gurami siap dimulai! Raih keuntungan Anda dan nikmati kemudahan pembudidayaannya. Selamat membudidayakan gurami! [Pipit]
Tinggalkan Balasan