Dari Hobi Menjadi Rezeki: Peluang Usaha di Tengah Pandemi Covid-19

Dari Hobi Menjadi Rezeki: Peluang Usaha di Tengah Pandemi Covid-19

Pandemi Covid-19 telah berdampak cukup besar pada kehidupan masyarakat dunia, khususnya di sektor ekonomi. Himbauan Pemerintah Indonesia yang melarang aktivitas diluar rumah serta diterapkannya kebijakan PSBB di wilayah tertentu telah mengakibatkan perekonomian di daerah menjadi lesu. Pusat-pusat perbelanjaan, toko, perkantoran, dan tempat wisata banyak yang ditutup akibat pandemi sehingga berdampak pada sektor ekonomi masyarakat.

Di situasi seperti ini, banyak orang memutar otak untuk mencari ide agar tetap mendapatkan pemasukan serta dapat memenuhi kebutuhannya sehari-hari. Salah satu caranya adalah dengan membuka usaha atau bisnis baru. Meskipun dalam kondisi tidak kondusif, dulur-dulur tetap bisa mendapatkan pundi-pundi uang selama pandemi Covid-19.

Tidak dapat dipungkiri, membuka usaha baru memiliki dua sisi yang harus diperhatikan, yakni sisi kekuatan dan kelemahan dalam menjalankan usaha tersebut. Oleh karena itu, dulur-dulur sangat bisa untuk mencoba membuka usaha berdasarkan hobi dan bakat yang sudah dulur-dulur miliki sehingga lebih mudah untuk mengembangkan usahanya.

Masmoe akan memberikan sejumlah peluang bisnis yang bisa dicoba dulur-dulur untuk mengatasi masalah keuangan akibat melesunya perekonomian selama pandemi Covid-19. Berikut peluang bisnis yang cocok untuk dulur-dulur coba di tengah pandemi Covid-19 :

1. Menjual Santapan Berbuka Puasa

Dulur-dulur yang memiliki hobi memasak, bulan Ramadan ini menjadi momen yang tepat untuk menyalurkan hobi tersebut lewat bisnis. Selain memasak hidangan buka puasa untuk keluarga, masakan tersebut juga dapat dijual ke orang-orang yang mencari takjil untuk berbuka puasa. Pemasarannya pun cukup mudah, dulur-dulur bisa memanfaatkan grup WhatsApp atau social media. Tentu hal ini sangat praktis, mudah, dan murah. Bisnis ini tetap bisa dijalankan setelah bulan Ramadan, loh. Dulur-dulur bisa menjual hidangan takjil pasca bulan Ramadan ini dengan menyajikan jajanan pasar dan menu sarapan pagi tiap harinya. Worth it, bukan?

2. Membuat Kue atau Cemilan

Peluang bisnis yang bisa dulur-dulur coba lainnya adalah jualan kue atau cemilan. Keahlian membuat kue atau cemilan ini perlu dioptimalkan dengan menjadikannya sebagai bisnis baru bagi dulur-dulur sehingga dapat menghasilkan pundi-pundi uang. Dulur-dulur bisa memasarkan kue maupun cemilan tersebut di social media. Apabila mengalami keterbatasan waktu dalam membuatnya, dulur-dulur bisa menjadi reseller dari produsen kue atau cemilan. Praktisnya, dulur-dulur tidak perlu menyetok kue atau cemilannya, sehingga dulur-dulur cukup memesankan pesanan dari customer tersebut ke produsen kue dan cemilan.

3. Menjadi Penulis

Bagi dulur-dulur yang memiliki bakat menulis, dulur-dulur bisa mencoba untuk menulis agar mendapatkan penghasilan tambahan. Peluang menulis ini sangat terbuka untuk dulur-dulur. Ada sejumlah situs yang menyediakan lowongan untuk para penulis lepas. Para penulis ini biasanya diminta untuk menulis artikel sesuai dengan tema yang telah disepakati.

Dulur-dulur dapat mendaftarkan diri pada situs penulis lepas, seperti Freelancer.com, Sribulancer, GetCraft, dan lain-lain. Selain pada situs tersebut, dulur-dulur juga dapat mengirimkan tulisan ke media cetak berita harian yang memuat kolom artikel atau opini. Dalam edisi Ramadan ini, Kompasiana memberikan program Satu Ramadan Bercerita (Samber). Hadiah yang ditawarkan pun sangat menarik, loh. Dulu-dulur sudah siap menulis 1 day 1 article? Semakin rajin menulis, maka semakin besar pula peluang mendapatkan hadiahnya.

4. Menjual Foto

Menjual foto merupakan bisnis yang paling mudah dilakukan. Jika dulur-dulur mempunyai hobi memotret, hal ini tentu bisa menjadi peluang bisnis yang cocok untuk dulur-dulur coba. Foto hasil jepretan dulur-dulur bisa dikirimkan ke situs-situs seperti Shutterstock, Pexels, Freepik, Getty Images, iStockphoto, dan Fotolia. Namun, sebelum dulur-dulur mengirimkan fotonya, pastikan dulu sudah mempunyai akun di platform tersebut. Setelah dikonfirmasi kepemilikan akun, situs akan membeli foto tersebut melalui syarat dan ketentuan yang berlaku. Jangan lupa, pastikan foto-foto yang akan dikirim sudah memenuhi standar foto yang ideal dan profesional.

Itulah beberapa peluang usaha di tengah pandemi Covid-19 yang dapat dulur-dulur jalankan. Semoga bisa mendatangkan berkah rezeki untuk dulur-dulur. Aamiin. (Nasrudin Muzakki)

I like traveling and writing.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Situs ini menggunakan Akismet untuk mengurangi spam. Pelajari bagaimana data komentar Anda diproses.